Article

Kegiatan Kunjungan Industri dari Placement International Ke STP Trisakti berlangsung pada Kamis, 10 November 2022 ini bertujuan untuk mengarahkan mahasiswa STP Trisakti untuk melaksanakan kegiatan PKL di Luar negeri khususnya di United States.

Kedatangan dari Placement International disambut hangat oleh Bapak Ismeth Emier Osman, SE., MM (Wakil Ketua III) beserta jajarannya di Ruang Rapat Utama STP Trisakti. Pertemuan ini dibuka oleh Bapak Ismeth, dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa mahasiswa mempunyai potensi untuk melaksanakan PKL di dalam negeri maupun diluar negeri. Dengan adanya Placement International membuktikan bahwa mahasiswa STP Trisakti mampu bersaing dengan mahasiswa baik didalam negeri dan luar negeri untuk melaksanakan PKL di United States.

Pihak Placement International yang datang adalah Mr Thomas Riveyran dan Bapak Ida Bagus Pramana Pidada. Setelah itu, Rombongan dari Placement International melakukan presentasi kepada Mahasiswa Program Studi Pengelolaan Perhotelan angkatan 2019, 2020 dan 2021.

Pihak Placement International juga menjelaskan bahwa mereka sudah bekerjasama dengan Hotel-hotel yang bertaraf International, salah satunya adalah JW Marriott, Edition, Westin, Ritz Carlton, W Hotel, ST Regis, Renaissance, Hyatt Regency, dan Four Seasons. Lalu Mr. Thomas juga menambahkan bahwa mereka juga bekerja sama dengan Sea Island (Five Star Resort, United States). Mr. Thomas memberi jaminan bahwa jika mahasiswa bergabung dengan placement international, 5 tahun mendatang mereka dapat mencapai posisi sebagai Manager.

Visited 194 times, 1 visit(s) today