Institut Pariwisata Trisakti Berkesempatan Hadir Pada Festival Desa Wisata Sumberjaya Kabupaten Karawang, Jawa Barat

Pada (25/07) Institut Pariwisata Trisakti berkesempatan hadir pada acara Festival Desa Wisata Sumberjaya atas undangan dari Forum Kreatif Desa – Bumidipala, Desa Sumberjaya Kecamatan Tempuran, Kabupaten Karawang – Jawa Barat.

Kegiatan ini memiliki tujuan besar untuk mengembangkan potensi wisata lokal dan meningkatkan perekonomian Kabupaten Karawang khususnya di Desa Sumberjaya melalui perwujudan kawasan wisata yang berkelanjutan. Kegiatan Festival Desa Wisata ini merupakan wadah untuk promosi Desa Wisata Sumberjaya serta re-launching spot wisata Jatidipala. Diharapkan dengan kegiatan tersebut akan berdampak pada meningkatnya motivasi masyarakat untuk terus berkembang sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar khususnya untuk kegiatan pariwisata. Dalam Festival tersebut memiliki serangkaian kegiatan berupa: 1) Kunjungan ke kebun mangga Sumberjaya; 2) Bazar UMKM; 3) Persembahan Tari Topeng Bajet; 4) Talkshow; 5) Launching Desa Wisata Sumberjaya; dan 6) Hiburan.

Desa Sumberjaya Kecamatan Tempuran dijuluki sebagai kampung mangga karena didesa tersebut produksi utamanya adalah buah mangga dan merupakan desa penghasil mangga terbesar di Kecamatan Tempuran, uniknya setiap warga memiliki kebun mangga dari berbagai macam varietas diantaranya: Mangga Gajah (Kiojay), Mangga Manalagi, dan Mangga Cengkir. Selain tanaman mangga, Desa Sumberjaya juga memiliki potensi tanaman mangrove yang saat ini berkembang pesat dibibir pantai sepanjang 1 kilometer, karena letak Desa Sumberjaya berada dekat dengan pesisir pantai dimana setiap tahunnya bertambah setiap meternya menuju laut Jawa. Diharapkan dari potensi yang dimiliki oleh Desa Sumberjaya dapat menjadi kekuatan untuk merintis desa wisata.

Dalam acara tersebut pula diadakan Talkshow bertemakan “Perintisan Desa Wisata Sebagai Upaya Pendukung Peningkatan Ekonomi Daerah” yang pada kesempatan ini Institut Pariwisata Trisakti terlibat dalam talkshow tersebut sebagai moderator oleh Bapak Michael Khrisna Aditya, SST., M.Par selaku Pjs. Kepala Departemen Kewirausahaan. Pembicara yang diundang untuk menjadi narasumber dalam talkshow tersebut antara lain: Bapak Muh. Nurdin, S.Pd, M.AP selaku Analis Kebijakan Ahli Madya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia; Ibu Ani Widiani, ST.,M.SHS selaku Kepala Bidang Destinasi DISPARBUD Provinsi Jawa Barat; Bapak H. Eka Sanatha, SH., MM selaku Asisten Daerah 1 Kabupaten Karawang.

Dalam Talkshow tersebut disampaikan terkait pengembangan Desa Sumberjaya menjadi desa wisata, apa saja yang harus dipersiapkan agar Desa Sumberjaya dapat menjadi Desa Wisata yang maju, salah satunya adalah originalitas desa yang tidak perlu diubah, local hero yang dapat mendorong desa untuk cepat menjadi desa wisata dan dukungan pemerintah baik pusat, provinsi, kabupaten dan kecamatan harus bersinergi juga dengan Akademisi salah satunya dengan Institut Pariwisata Trisakti, Bisnis salah satunya dengan PT. HM Sampoerna melalui program CSR nya Senyum Untuk Negeri (SUN), Komunitas dan Media. Turut hadir dalam acara Festival yaitu Bapak Dr. Arief Faizal Rachman, SST., MT selaku dosen prodi Usaha Perjalanan Wisata yang melakukan observasi lapangan untuk selanjutnya dilakukan pemetaan terkait dengan pengembangan Desa Sumberjaya untuk menjadi Desa Wisata.

Diharapkan dengan terlibatnya Institut Pariwisata Trisakti dalam pengembangan rintisan desa wisata di Desa Sumberjaya Kecamatan Tempuran Kabupaten Karawang dapat mendorong percepatan pariwisata di Kabupaten Karawang sesuai dengan Kerjasama yang telah terjalin sejak tahun 2020 antara Pemerintah Kabupaten Karawang dengan Institut Pariwisata Trisakti dalam kajian rencana strategis pengembangan pariwisata Kabupaten Karawang.

Visited 66 times, 1 visit(s) today
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Leave a Reply