Audit Mutu Internal Ke-16 STP Trisakti

Pusat Penjaminan Mutu STP Trisakti Lakukan Audit Internal Guna Peningkatan Mutu Internal Pada Masing-Masing Program Studi

Kualitas Internal Audit berperan penting dalam dunia persaingan Perguruan Tinggi. Semakin berkualitas Internal Audit maka kualitas informasi dan kinerja Perguruan Tinggi akan meningkat. Hasil kerja Audit Internal sangat bermanfaat bagi pimpinan dan Unit Kerja untuk meningkatkan kinerja perguruan tinggi secara keseluruhan. Auditor Internal harus realistis, adil, dan memiliki naluri bisnis yang baik untuk mengembangkan temuan-temuan Audit, sehingga kualitas Audit yang dihasilkan dapat digunakan dengan penuh keyakinan. Agar dapat mengemban tugas dan tanggungjawabnya sebagai Auditor Internal secara efektif.

Tujuan Internal Audit bukan untuk mencari-cari kesalahan pihak teraudit/Auditee, namun untuk mencocokan kesesuaian antara standar pendidikan tinggi yang ditetapkan oleh Perguruan Tinggi dengan kenyataannya di lapangan, dan dimaksudkan pula untuk mencari peluang-peluang bagi peningkatan mutu internal masing-masing program studi. Hal ini untuk pencapaian mutu sesuai harapan seluruh pemangku kepentingan pendidikan tinggi sesuai dengan Undang-Undang No.12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi khususnya Pasal 52, ayat 2 “Penjaminan mutu sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan melalui penetapan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian, dan peningkatan standar pendidikan tinggi.” Dan Evaluasi sebagaimana dimaksud pada Pasal 52 ayat 2 UU Dikti di atas dapat dilakukan dengan evaluasi diagnostik, evaluasi formatif, evaluasi sumatif serta Audit Mutu Internal (AMI).

Pada tanggal 4 Agustus 2022 s.d 24 Agustus 2022, Pusat Penjaminan Mutu Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti yang dipimpin oleh Bapak Ir. Fachrul Husain Habibie MM selaku Kepala P2M melaksanakan kegiatan Internal Audit ke-16 yang melibatkan 23 unit kerja teraudit serta 10 orang Auditor Internal STP Trisakti. Kegiatan ini dibuka dengan agenda Opening Meeting IA-16 pada Kamis, 4 Agustus 2022 ini oleh Bapak Djoni Wibowo S.E., MM selaku Waket 1 STP Trisakti dan ditutup pula oleh beliau pada kegiatan Closing Meeting dan RTM IA-16 pada Rabu, 24 Agustus 2022.

Berdasarkan hasil Audit Internal ke-16 kali ini, dapat dipastikan bahwa STP Trisakti telah beradaptasi dengan sangat baik pada kemajuan teknologi di era digital saat ini. Dimana kegiatan Internal Audit kali ini sebagian besar dilakukan secara online (daring) dan telah berbasis sistem seperti sebelumnya. Semoga Audit Mutu Internal yang akan berlangsung selanjutnya dapat mempertahankan sekaligus meningkatkan mutu pendidikan tinggi di STP Trisakti.

Leave a Reply

Visited 35 times, 1 visit(s) today
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Leave a Reply