Rangkaian Monitoring Mahasiswa Institut Pariwisata Trisakti yang sedang Melaksanakan Praktik Kerja Industri di Hongkong

Pada 24-28 Juni 20204, Institut Pariwisata Trisakti melakukan Monitoring di beberapa Industri yang ada di Hongkong. Rektor IP Trisakti, Ibu Fetty Asmaniati, SE., MM, Wakil Rektor II, Ibu Dr. Nurbaeti, MM sebagai perwakilan dari pimpinan turun langsung untuk memonitoring Mahasiswa, didampingi oleh Kepala Departemen Usaha Perjalanan Wisata, Bapak Rianto, M.Si.Par, Kabag Kemahasiswaan, Bapak RMW. Agie Pradhipta, M.Sc, Koordinator Job Arrangement System, Ibu Yulihan Feeriaty, S.Tr.Par dan Kasubag Alumni, Ibu Emenina Tarigan, M.Par

Sebanyak 13 industri yang dikunjungi yaitu W Hongkong, Grand Hyatt Hongkong, Marcopolo Hongkong, The Ritz Carlton Hongkong, Shangri-La Hongkong, Rosewood Hongkong, Renaissance Hongkong, St. Regis Hongkong, Mandarin Oriental Hongkong, JW Marriot Hongkong, The Murray Hongkong, Regent Hongkong dan Sheraton Tung Chung Hongkong.

Kunjungan dalam rangka monitoring pertama adalah di W Hongkong didampingi oleh Mr. Emmet, terdapat 7 mahasiswa yang sedang melaksanakan Praktik Kerja Industri (Prakerin) di hotel tersebut. Pada kunjungan di Grand Hyatt Hongkong, Learning Manager, Mr. Kenneth dan Human Resources Assistant, Mr. Hollis Chan mendampingi dalam monitoring kali ini.

Hotel Marcopolo Hongkong, The Ritz Carlton Hongkong dan Shangri-La Kowloon, Hongkong menjadi industri yang dikunjungi pada hari kedua (25 Juni), Ketiganya memberikan komentar positif akan kinerja yang diberikan oleh para Mahasiswa/i yang sedang melaksanakan Prakerin disana.

Selain ketiga tempat diatas, tim juga memonitoring Mahasiswa yang sedang melaksanakan Prakerin di Rosewood Hongkong, Renaissance Hongkong dan St. Regis Hongkong.

Rangkaian monitoring masih terus berlanjut, hingga hari ketiga tim IP Trisakti mengunjungi Mandarin Oriental Hongkong dan The Murray Hongkong. IP Trisakti diberikan kesempatan untuk tour hotel The Murray Hongkong guna memperkenalkan fasilitas yang ada disana. Ricko merupakan Alumni IP Trisakti angkatan 2018 saat ini sedang menjalankan Management Trainee di The Murray Hongkong.

Untuk menjaga Hubungan baik dengan para Industri yang telah bekerjasama, Institut Pariwisata Trisakti membuat acara Gathering bersama Industri, Alumni dan Mahasiswa yang berlangsung di Ruang Ramayana, Konsulat Jenderal Republik Indonesia. Hasil dari kerjasama Internasional yang memiliki dampak positif bagi kedua belah pihak membuat banyak industri lain tertarik untuk melakukan kerjasama dengan Institut Pariwisata Trisakti. Dalam Acara Gathering ini, hadir Accor Group yang ada di Hong Kong. Mr. Vivian Fan selaku Director of Human Resources dan Mr. Karain Luk selaku Senior Human Resources Officer dari The Park Lane, Hong Kong, A Pullman Hong Kong; Mrs. Bonnie Lam selaku Complex Talent & Culture Manager dari Aki Hong Kong – Mgallery Nobitel Cuntury Hong Kong, Mr. Joseph Ng selaku Director Talent & Culture The Silveri Hong Kong-Mgallery Novotel Citygate Hong Kong, Ms. Sharon Lee selaku Talent & Culture Manager dari Ibis Hong Kong Central & Sheung Wan dan Ms. Amy Cheng selaku Executive Assistant di Ibis Hong Kong North Point.

Tidak hanya industri, Gathering ini juga diikuti oleh Alumni yang sedang bekerja di Hongkong, begitupun Mahasiswa IP Trisakti yang sedang melaksanakan Prakerin. Merupakan suatu kehormatan Institut Pariwisata Trisakti dapat bertemu dengan Bapak Yul Edison selaku Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Hongkong dan Ibu Endah Rachmi Yuliarti selaku Konsul Penerangan, Sosial dan Budaya.

Hari keempat pelaksanaan Monitoring Mahasiswa Prakerin di Hong Kong mengunjungi JW Marriott Hong Kong dan bertemu dengan Ms. Jave Cheung selaku Learning & Development Manager dan terdapat 6 mahasiswa yang sedang melaksanakan Prakerin disana selanjutnya Regent Hotel Hongkong dan disambut hangat oleh Mrs. Katy Fox selaku Director of Human Resources, Mrs. Mandy Wong selaku Director of Quality & Learning, Ms. Carol Choy selaku Assistant Director of Human Resources dan terdapat 7 mahasiswa yang sedang melaksanakan Prakerin di Regent Hong Kong.

Sheraton Tung Chung Hong Kong merupakan Industri terakhir sebelum tim bertolak kembali ke Indonesia. Mr. Patric Chan selaku Director of Human Resources dan Ms. Ellis Luo selaku Senior Human Resources Officer turut mendampingi dalam memonitoring 5 mahasiswa yang sedang melaksanakan Prakerin disana. Tim IP Trisakti juga bertemu dengan Alumni yang sudah bekerja di Sheraton Tung Chung Hong Kong yaitu Gentha Asyifa, Airlangga Ramzy, Alexander Mario Mahasiswa angkatan 2018 dan Ignatius Di Livio Mahasiswa angkatan 2017.

Institut Pariwisata Trisakti terus menjaga silaturahmi dengan Industri maupun dengan Alumni dengan baik. Selama rangkaian monitoring, IP Trisakti disambut dengan hangat. Industri sangat berterimakasih kepada Institut Pariwisata Trisakti yang telah menempatkan Mahasiswa untuk menerapkan apa yang sudah dipelajari di Kampus di Industri mereka. Kinerja baik dan etos kerja tinggi yang diberikan oleh Mahasiswa, membuat Industri merasa puas dan terbantu akan hadirnya Mahasiswa untuk melaksanakan Prakerin. Diharapkan dengan adanya kegiatan monitoring ini, dapat menjadi bahan evaluasi agar Institut Pariwisata Trisakti dapat terus meningkatkan kualitas Mahasiswa serta dapat terus terjalin silaturahmi dengan para Industri. Ini menunjukkan bukti nyata Institut Pariwisata Trisakti di akui di kancah Internasional.

Visited 88 times, 1 visit(s) today
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Leave a Reply