Mahasiswa/i Institut Pariwisata Trisakti kembali menorehkan prestasi Internasional dalam ajang The 13th Salon Cullinaire pada pameran Food & Hotel Indonesia (FHI) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.
Food & Hotel Indonesia (FHI) pada tahun 2023 kembali melaksanakan The 13th Salon Cullinaire selama 4 (empat hari) dimulai dari tanggal 25 s.d 28 Juli 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.
Bertajuk Salon Kuliner oleh Association of Culinary Professionals (ACP), kompetisi ini menampilkan 681 peserta bertalenta dari berbagai negara meliputi Malaysia, Brunei, Singapura, Taiwan, Korea, Vietnam dan Belgia. Kompetisi akan dinilai langsung oleh 31 juri dari chef ternama dunia serta 28 juri Indonesia yang ekspert di bidangnya. Sebuah acara bergengsi yang merayakan keunggulan kuliner. Pameran kuliner yang luar biasa ini menampilkan Kompetisi-kompetisi menarik termasuk The 7th Junior Asian Chef Challenge, Asia Pastry & Baking Challenge bekerja sama dengan Indonesia Pastry Alliance (IPA), dan BARNATION: Kompetisi Bartending Profesional. kompetisi-kompetisi ini menyediakan platform bagi calon koki kitchen dan koki pastry, serta calon bartender berbakat untuk menunjukkan keterampilan dan kreativitas mereka di tingkat Internasional.
Institut Pariwisata Trisakti ikut serta memeriahkan acara The 13th Salon Cullinaire dalam FHI 2023 tahun ini, dengan mengirimkan mahasiswa/mahasiswi calon koki dan bartender terbaik untuk menguji bakat dan kemampuan dalam sebuah ajang kompetisi.
Puji syukur, Alhamdulillah. Mahasiswa/i IP Trisakti berhasil meraih medali pada kategori kompetisi Junior Asian Chef Challenge dalam berbagai kelas lomba berikut:
GOLD MEDAL
1. Raudhatul Iffah Alhuda – Muhammad Furqon: Indonesia Spice Up the World “SASA Family Style”
SILVER MEDAL
1. Caroline Helena – Mariah Noviyanti: Indonesia Spice Up the World “SASA Family Style”
2. Tiara Mustika Harsa: “San Remo Junior Pasta”
3. Farhan Maulana: “San Remo Junior Pasta”
4. Revaldy Aimman Junnio: “San Remo Junior Pasta”
5. Wahyu Gilang Pamungkas: “Kikkoman: Fried Rice”
6. Muhammad Rafi Hasyim: Indonesia Spice Up the World “River Prawn (Junior)”
BRONZE MEDAL
1. Risyad Tanzila K: “Kikkoman: Fried Rice”
2. Rendrahadi Arvito: “San Remo Junior Pasta”
3. Muhammad Khalifah Tauladan: “San Remo Junior Pasta”
4. Raisya Rahmadani: Indonesia Spice Up the World “River Prawn (Junior)”
DIPLOMA
1. Wisnu Achmad Tulloh – Revaldy Aimman Junnio: Indonesia Spice Up the World “SASA Family Style”
2. Neysa Putri: “San Remo Junior Pasta”
3. Ayu Nabila: “Asian Cuisine Chicken”
4. Mario Krisnadianto: “San Remo Junior Pasta”
5. Wahyu Gilang Pamungkas: “Tabasco: Fish Main Course”
6. Alisha Lubnayya Nazma: Indonesia Spice Up the World “River Prawn (Junior)”
Segenap Pimpinan dan Civitas Akademika Institut Pariwisata Trisakti mengucapkan selamat kepada para Mahasiswa yang sudah gigih berjuang demi mengharumkan nama Institut Pariwisata Trisakti di kancah Internasional.